WRC Birendra Ketapang Ucapkan Selamat Natal dan Tahun Baru 2026, Tegaskan Komitmen Perangi Narkoba

Ketapang – Ketua WRC Birendra Ketapang, Rahmat Kartolo, S.Pd.I., M.Sos, bersama Keluarga Besar WRC Birendra dan WRC Milenial Kabupaten Ketapang, menyampaikan ucapan selamat Natal dan Tahun Baru 2026 kepada masyarakat yang merayakan. Dalam momentum ini, organisasi kemasyarakatan tersebut menegaskan komitmennya untuk terus konsisten menjalankan misi penanggulangan bahaya narkoba dan kebencanaan melalui program penyuluhan serta mitigasi.

Sebagai mitra Kepolisian, WRC Birendra aktif terlibat dalam menjaga keamanan pada perayaan hari besar keagamaan dan menyongsong tahun baru. Pada Desember 2025 lalu, WRC Birendra turut serta dalam dua agenda penting Polres Ketapang, yakni Zoom Meeting Ops Lilis Kapuas pada 17 Desember dan Apel Gelar Pasukan Ops Lilin pada 19 Desember.

Ketua Divisi Intelijen WRC Birendra, Herman Wahyu Sanyoto, menyampaikan apresiasi atas kepercayaan Kapolres Ketapang beserta jajaran yang selalu melibatkan ormas tersebut dalam kegiatan pengamanan. Ia berharap ke depan Kasat Narkoba Polres Ketapang yang baru, sebagai Penasehat dalam kepengurusan, dapat terus membimbing dan mengarahkan WRC Birendra dalam melaksanakan penyuluhan bahaya narkoba.

Selain itu, WRC Birendra berharap dapat dilibatkan secara langsung dalam pemusnahan barang bukti narkoba maupun membantu aparat ketika kesulitan mencari saksi di lokasi kejadian. Dengan relawan yang tersebar di 20 kecamatan, WRC Birendra siap mendukung tugas kepolisian di lapangan.

Sepanjang tahun 2025, WRC Birendra telah melaksanakan penyuluhan bahaya narkoba di berbagai satuan pendidikan, desa, dan kecamatan. Tahun 2026, program tersebut ditargetkan lebih luas, terutama di wilayah rawan peredaran gelap narkoba.

Rahmat Kartolo menegaskan bahwa visi WRC Birendra adalah menjadikan Kabupaten Ketapang sebagai Kota Bersinar (Bersih dari Narkoba). “Kami yakin hal ini akan terwujud bila semua stakeholder bersatu padu dalam gerakan cegah tangkal peredaran gelap narkoba,” ujarnya.

WRC Birendra menekankan bahwa setiap program bukan sekadar dijalankan, tetapi harus ditindaklanjuti agar manfaatnya benar-benar dirasakan masyarakat. Dengan semangat kebersamaan, organisasi ini berharap seluruh gerakan perang terhadap narkoba dapat bersatu dalam satu wadah besar demi Ketapang yang lebih aman dan bersih. (ER)

Berita Terkait

Berita Terbaru